Jika Anda adalah admin di paket HelloSign Standard atau Premium, Anda dapat mengundang anggota baru ke tim dan memberi mereka peran sesuai keinginan Anda. Ketahui lebih lanjut tentang peran tim.
Untuk mengundang pengguna ke tim Anda:
- Masuk ke hellosign.com dengan kredensial admin Anda.
- Klik Konsol Admin.
- Di menu sebelah kiri, klik Pengguna. Anda dapat melihat setiap pengguna dan perannya. Anda juga dapat melihat jumlah orang di tim Anda.
- Di sudut kanan atas, klik tombol Undang.
- Jika menggunakan paket Premium, Anda dapat mengeklik Mengundang secara massal untuk mengirim beberapa undangan.
- Tambahkan alamat email pengguna dan pilih peran yang ingin Anda tetapkan untuk mereka. Jika menggunakan paket Premium, Anda juga dapat menetapkan pengguna tersebut ke tim.
- Catatan: Jika Anda tidak mengetahui izin dari setiap peran, klik Ketahui lebih lanjut di bawah Peran.
- Klik Undang.
Cara mengirim ulang undangan
- Masuk ke hellosign.com dengan kredensial admin Anda.
- Arahkan kursor ke inisial Anda di pojok kanan atas.
- Klik Konsol Admin.
- Klik Pengguna pada bilah samping kiri.
- Klik “⁝” (elipsis vertikal) di samping pengguna yang ingin Anda kirimkan ulang undangan.
- Klik Kirim ulang undangan.
Komentar
0 komentar
Artikel ditutup - tidak bisa memberikan komentar.